REGASIFICATION AND LNG HUB TERMINAL

Apakah Tugas Loading Master LNG ??

Peran dan Tugas seorang Loading Master Kapal LNG.

    Apakah itu Loading Master..?? Assalamualaikum sahabat teknik apa kabar nya semua..? Semoga tetap sehat dan selamat beraktifitas, di pagi yang cerah ini kita akan membahas mengenai seorang yang sangat penting dalam proses loading dan unloading LNG, orang tersebut di panggil dengan sebutan Loading master.
   Gambar 1Ilustrasi gambar Seorang loading master kapal LNG

Beberapa tahun terkahir telah terlihat pertumbuhan pesat di pasar gelobal untuk LNG, dengan volume ekspor dan impor naik 10% pada tahun 2018. Global LNG outlook 2019-2013 dari BNEF melihat pasokan LNG melonjak 33 juta metric ton pertahun pada 2019 , mencapai rekor 358 MMtpa, dengan pantai teluk AS,Australia dan Rusia memperluas  fasilitas ekspor. Dengan peningkatan impor yang meningkat , membuat Thailand menjadi importir LNG di kawasan Asia Tenggara. 

Di picu permintaan dan penambahan LNG di tambah dengan meningkat nya proyek LNG, maka di butuhkan personel yang terlatih di kapal dan terminal-terminal LNG. Sifat fisik dan kimia yang unik dari LNG membuatnya sangat beresiko dan bahaya bagi semua personel kapal, oleh karena itu perlu nya di pahami keselamtan dalam proses. Hampir semua terminal LNG terbaru telah menerapkan standar keselamatan yang sangat tinggi baik kontruksi dan fasilitas nya. 

Berbedanya pemuatan LNG dan Minyak membuatnya memerlukan peralatan khusus dalam proses pemuatan, biasa nya loading arm di desain mampu menahan suhu dingin di -159°C. Loading arm tersebut di lengkapi dengan hydraulic dan QCDC yang berfungsi sebagai coupling yang akan terlepas pada saat terjadi keadaan emergency.

3 proses tahapan pemuatan LNG yang di lakukan oleh loading muster.

1. Pra proses pemuatan
2. Proses pemuatan 
3. Pasca proses pemuatan 

1. Pra Proses Pemuatan 

Ini di mulai setelah loading muster meyakinkan bahwa kapal LNG telah bersandar di pelabuhan dengan aman. Kemudian terminal gangway telah terpasang dan Ship  Shore link (SSL) telah terhubung . Serangkain pengujian terus di lakukan oleh berbagai personel kapal, antara lain pengujian ESD logic test, joint safety inspection test dan custody transfer measurement system (CTMS). Loading master memainkan peran kunci dalam proses pengawasan, dia memastikan bahwa semua aspek teknis dan operasi pra pemuatan telah di lakukan dengan benar dan berbagai prosedur telah memenuhi keselamatan industri.

2. Proses Pemuatan.

Tugas loading master selama pemuatan melibatkan pemantaun ketat terhadap tangki kapal dan tekanan manifold, suhu tangki kargo, pemeriksaan di dek serta manifold dari kebocoran. Dengan tipikal proses pemuatan yang menghasilkan biaya hingga $4 juta produk perjam,  tidak di herankan bahwa operasi pemuatan membutuhkan pengawasan ketat oleh personel kunci setiap saat. Selain itu karna sifat LNG yang mudah terbakar menyebabkan loading master harus mengetahui cara pemadaman dan keselamatan LNG saat terjadi kebakaran atau kasus emergency. Operator lng memiliki tanggung jawab dan kepedulian bersama dalam menyediakan operasi fasilitas LNG yang aman dan ramah lingkungan baik untuk kapal maupun terminal.

       Gambar 2.  Proses Reload LNG di terminal Arun  blang lancang

3. Operasi pasca Pemuatan.

Empat tahapan utama pasca proses pemuatan meliputi pengukuran tangki, disconnect loading arms, meeting pasca Pemuatan dan jadwal keberangkatan kapal dan memenuhi kelengkapan document.
Selain dari aspek operasi, peran seorang loading master juga berbeda. Seorang loading muster harus memiliki pengetahuan khusus dalam menangani LNG, terlihat dari operasi dan pengamanan terminal.

Bagiamana sahabat teknik, sudah tahu kan tugas loading master LNG sekarang, semoga ilmu nya bisa menambah wawasan sahabat teknik semua. Inti nya adalah loading muster adalah orang yang paling penting dalam proses loading dan unloading LNG.

1 Komentar untuk "Apakah Tugas Loading Master LNG ??"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel